Artikel SEO Mau Bikin Website + Hosting Murah Rajawebhost.com Dijiplak dan Hilang

Posted by Kampus Baca on Senin, 07 Januari 2013

Sedikit bingung memang, saya yang sedang belajar kontes seo “ mau bikin website + hosting murah abizz ke rajawebhost.com aja “. Heran, karena artikel saya yang awalnya berada di halaman 1 Google search engine berangsur – angsur turun posisi. Kurang tau penyebabnya, tapi yang jelas karena saya masih  newbie dan belajar dunia SEO.

Melihat perkembangan posisi artikel kontes seo di Google memang banyak persaingan. Tapi tiba – tiba artikel kontes milik saya hilang. Kemudian saya pun melihat posting artikel kontes milik blogger lain. Dan ternyata benar, posting blog carapada ini dicopy paste atau dijiplak oleh peserta lain. Entah dia iseng atau memang sengaja, saya juga kurang tahu. Dan anehnya lagi posting yang saya buat jadi hilang dari search engine dan posting milik blogger yang jiplak artikel saya malah berada di page 1. Mungkin ini dipengaruhi oleh popularitas situs dan lain – lain. Ada apa dengan google ? Katanya akan menghukum situs yang berisi duplikat konten atau tidak original. Wkwkwkkw, aneh. 

Ya benar.. blogger tersebut menjiplak hampir 100 %. Dia menghilangkan kata carapada di artikel yang ia jiplak, mungkin biar tidak terdeteksi hasil copas. Saya tidak mau menyebutkan siapa yang melakukan hal ini. Semoga saja beliau menang kontes SEO Rajawebhost.com ini, mungkin bagi blogger lain, hal ini membuat marah, bahkan ada yang ingin menindak lanjuti. Seperti kasus kontes SEO “ rakuten.co.id toko online murah serba ada barang unik Jepang”, artikel 3 besar dijiplak habis – habisan. Dan beberapa blogger yang merasa dirugikan langsung marah dan membuat posting yang berisi ingin menindaklanjuti hal tersebut. Namun kalau bagi saya, hal itu saya maklumi. Melihat perilaku yang seperti ini, memang butuh pemikiran yang cerdas untuk menyikapinya. Saya akui,  dulu pas waktu masih sangat pemula dan belum paham benar tentang etika blogger, saya juga pernah copy paste konten dari blogger lain, hingga kini pun begitu, saya juga masih mengambil gambar hasil karya orang lain sebagai bahan membuat posting. Bahkan hingga kini saya pun masih buta dan belum mengerti betul etika blogger, karena hal tersebut seperti sebuah kesepahaman bersama, bukan hukum yang sifatnya tertulis. 

Mau bikin website + hosting murah abizz ke rajawebhost.com aja

Artikel Kontes SEO Yang Kamu Buat Juga Dijiplak ?

Apakah ini curang ? terserah para blogger lain menilainya, namun bagi saya menyikapinya dengan santai saja, yang lebih penting adalah bagaimana membentuk karakter manusia yang lebih baik, atau lebih khususnya lagi dalam dunia blogging. 

Saya sendiri menyadari kalau di Indonesia pada zaman yang seperti ini memang susah mencari duit atau penghasilan yang cukup untuk kebutuhan keluarga. Apalagi hidup di kota, (maaf) banyak yang masih kurang menjunjung tinggi kolektifitas, budaya dan kearifan lokal. Yang terjadi malah bukan manusia yang membentuk ruang tetapi ruang yang membentuk manusia

Sebagai contoh kesulitan ekonomi membentuk manusia menjadi egois, persaingan tidak sehat, saling berebut dan menjatuhkan yang lain dan sebagainya. Bayangkan kalau sebaliknya, manusia yang punya jiwa kolektif, punya komitmen tinggi untuk kemajuan bangsa, maka perlahan – lahan akan mampu menciptakan peradaban bangsa Indonesia yang lebih adil, dan sejahtera. Meski hal itu mungkin akan terwujud dalam waktu yang lama, dan diwarnai dengan banyak pergantian generasi. Orang sehebat Soekarno dan Gus Dur mempunyai masa atau era, Tapi beliau berdua pernah menoreh peran dan sejarah perjuangan yang bermakna bagi Bangsa Indonesia ini. Sekarang beliau sudah pulang ke tempat yang indah dan sudah sepatutnya bagi kita untuk meneruskan perjuangan beliau berdua. 

Mari sebagai generasi bangsa yang masih bisa berjuang dengan doa, pikiran, tenaga, teruslah memberikan kebaikan bagi sebanyak – banyaknya mahluk. Sebagaimana syair lir ilir yang diciptakan oleh Kanjeng Sunan Kalijaga. “ Mumpung padang rembulane, mumpung jembar kalangane” yang kalau saya tafsirkan dalam konteks hari ini mempunyai arti makna : Mumpung masih jelas perbedaan antara yang haq dan batil, mana jalan yang baik yang harus dilalui, mumpung kita masih banyak waktu luang, bisa bergerak dan berjuang. 

Loh, kok ngobrolnya malah jadi soal bangsa ? maklum asal nulis aja dan mengalir. Oke deh,, salam blogger Indonesia, salam silaturahmi dari blog carapada ini. Selamat berjuang di kontes SEO Mau bikin website + hosting murah abizz ke rajawebhost.com aja.
Bogi Sebastian
Carapada Updated at: 15.49

{ 6 comments... read them below or add one }

optimasi blog mengatakan...

hehe..
bagus alur artikelnya.
sukses deh buat kontesnya, salam.

hadi mengatakan...

tindakan menjiplak itu tidak bagus, dan kurang ajar, apa lagi cuma copy paste, sebaiknya kalau mau copy paste ada etikanya di baca buat ispirasi trus di karang sendiri.salam dari hadi

Mau Bikin Website + Hosting Murah AbizZ? mengatakan...

wah artikel nya bagus, kok bisa begitu ya mas,

Informasi Terbaru mengatakan...

Mantap mas bro, maju terus ya semoga menjadi juara :D

abid elhka mengatakan...

nunut nyimak

febrigasty mengatakan...

TerimaKasih atas informasi yang gan berikan, semoga dapat bermanfaat bagi sesama gan, amin, salam kenal…

Posting Komentar

Carapada. Diberdayakan oleh Blogger.