Salah satu hal yang dapat kita lakukan ketika memulai bisnis lewat internet adalah bisnis affiliasi dengan menggunakan metode internet marketing . Hal ini mungkin bisa menjadi peluang bagi kita untuk mendapatkan uang secara online. Internet saat ini menjadi pasar yang lebih kompetitif bagi orang yang mencoba untuk mencari uang misalnya melalui pemasaran afiliasi. Bergelut di bidang affiliate marketing memang membutuhkan beberapa hal, misalnya ide, tool untuk mengarahkan lalu lintas, belajar bahasa ataupun hal lainnya yang mendukung. Pada dasarnya pemasaran affiliasi yaitu menjual atau menawarkan produk kemudian kita akan mendapatkan komisi atas penjualan produk / item tersebut.
Posting pada kali ini saya hanya ingin membuat artikel yang lebih bersifat sebagai motivasi bagi para pembaca blog ini, khususnya di dunia bisnis affiliasi. Bagi seorang internet marketer pemula, kita harus memotivasi diri untuk memperkaya ilmu dan pengetahuan, sehingga sedikit demi sedikit kita mampu menghasilkan uang. Selain itu kita harus mulai action, hal ini dimaksudkan agar kita dapat memperoleh pengalaman. Untuk memulai terkadang saya sendiri sering mencari ilmu bagaimana menjadi marketer yang sukses, namun seringkali ketika ingin mempelajari hal tersebut, saya sudah disodori ebook yang harus dibeli dengan harga tertentu. Dan terkadang karena asal asalan membeli ebook, akhirnya merasa kecewa ketika belum mampu menguasai ilmu yang diberikan lewat ebook tersebut. Sejauh ini maka saya sendiri lebih suka bergabung di forum guna mendapatkan cara bagaimana belajar bisnis marketing.
Belajar Bisnis Affiliasi Lewat Pengalaman.
Pernah suatu ketika saya mendapatkan kata – kata motivasi yang intinya sebagai berikut : Dalam Pemasaran affiliasi kita tidak harus mempunyai produk atau website, kita tinggal menjual produk orang lain serta memakai web orang lain untuk memasarkannya. Bahkan kita bisa bekerja dari rumah, dan tidak begitu banyak menghabiskan waktu. Saya sendiri termotivasi untuk mencobanya, dengan harapan mampu mendapatkan dollar maupun pengalaman di dunia marketing. Awalnya saya mencoba clicbank, namun kurang berhasil. Kemudian saya bergabung dengan paydotcom, Payspree, dan Jvzoo dengan status anggota free member.
Akhirnya saya sendiri mampu menghasilkan sedikit uang puluhan dollar dari bisnis affiliate. Payspree misalnya, yang metode pembayarannya langsung ke paypal. Saya memilih produk yang komisinya lebih dari 80 %. Kemudian saya menaruh link affiliasi di forum-forum dan itu membuahkan hasil, si pembeli membayar langsung ke akun paypal saya. " Man Jadda wa Jadda - Siapa yang bersungguh-sunguh pasti akan sukses"
Internet adalah sebuah komunitas global. Ribuan bahkan jutaan orang yang memiliki rasa ingin tahu untuk belajar dan berkembang dari waktu ke waktu. Secara bertahap ia akan haus ilmu pemasaran lewat internet. Internet sebagai ruang publik yang terus berkembang akan menjadi peluang bagi kita untuk mendapatkan penghasilan melalui bisnis online. Semoga artikel ini bermanfaat.
{ 5 comments... read them below or add one }
Aku juga pengen sob menjalankan bisnis affiliasi tapi nunggu dulu blog aku banyak pengunjungnya baru bisa ngepost soal affiliasi yang aku ikuti
Artikel yang sangat menarik dan sangat bermanfaat, terimakasih
ya memang butuh belajar marketing karena sangat penting layaknya sales yang kerja 24 jam, thanks
iya betul skali...saat ini sy juga sedang tahap belajar internet marketing...meskipun belum telalu bnyk hasilnya...tapi suka ato tdk suka akan trus belajar dan take action tiada henti...
Offering an award such as a percentage off or a free product
will encourage people to pass them on. In Miami
internet marketing services are perfectly handled by One Marketing by way of their wide online
promotional techniques. " Written By Justin Miles Wednesday, 05 October 2011.
An Introduction To
No-Hassle Internet Marketing Programs
Posting Komentar